Sabtu, 29 Juli 2023

Proofereading sebelum menerbitkan tulisan

 

Resume Ke                            : 12 (DUA BELAS)

Gelombang                            : 29

Hari / Tanggal                        : Jum’at/ 2 Juli 2023

Tema                                      : Proofereading sebelum menerbitkan tulisan

Narasumber                           :Susanto, S. Pd

Moderator                             : Sim Chung Wei, SP

 

Pertemuan ke 12 mengangkat tema Proofereading sebelum menerbitkan tulisan. Pak Susanto, S. Pd yang biasa disapa Pakde Sus. Dengan moderator Sim Chung Wei atau Koko Lim seorang guru di SD Saint Peter School Jakarta Utara.

Apa proofereading (atau mengoreksi tulisan?) Jawabannya adalah membaca ulang kembali untuk memeriksa sebuah tulisan agar diketahui ada atau tidak kesalahan.

Kesalahan apa saja yang dikoreksi? Jawabannya adalah:

1.                        Cara pengetikan (ejaan)

2.                        Penggunaan tanda baca

3.                        Konsisten dalam penggunaan istilah

Saltik atau typo dapat dibedakan menjadi:

1.       Typo insidental, kesalahan mengetik cukup diperbaiki

2.   Typo individual kencerungan pribadi misalnya menulis kata buku pada awal kalimat selalu “Buku”

3.       Typo otomatical koneksi otomatis dari aplikasi bisa~bias, sosial~social, asma~atsma

Setelah memeriksa kesalahan ketik dilanjutkan dengan memeriksa ejaan. Hal ini meliputi penggunaan huruf, penulisan kata, penggunaan tanda baca dan penulisan unsur serapan.

Kapan kita melakukan proofreading?

Sebagai penulis kadang kita sulit untuk melakukan proofreading atau mengoreksi tulisan pada saat menulis atau sebelum tulisan diselesaikan.

Yang bisa melakukan proofreading adalah penulis itu sendiri atau orang lain yang profesional.

Bagaimana melakukan proofreading?

1.       Menetralkan perasaan terhadap tulisan sendiri diamkan naskah beberapa waktu

2.       Membaca dulu seluruh naskah yang sudah ditulis sebelum mengedit agar tidak     salah asumsi

3.       Memeriksa saltik (typo) : istilah EYD, struktur dan kelogisan.

4.       Membaca dengan bersuara  ( enak, mengalir).

Alhamdulillah materi malam ini sangat bermanfaat bagi kami peserta khususnya saya pribadi. Harapannya semua peserta tambah sukses dalam berkarya dan lulus KBMN. Terimakasih saya sampaikan kepada Om Jay beserta tim solit. Semoaga menjadi ladang amal yang dipetik di hari akhir. Aamiin.

 

1 komentar: